Google Classroom Sebagai Pembelajaran Jarak Jauh


  1. Manfaat Google Classroom 

Melaksanakan pembelajaran jarak jauh untuk saat ini harus atau wajib dilaksanakan, guru dipaksa memahami dan mengaplikasikan berbagai aplikasi yang menunjang PJJ.  Bagaimana cara mengkoordinir kelas sehingga guru dapat menghubungi murid satu-persatu tanpa harus bertemu langsung di kelas. Salah satu LMS learning management system yang diluncurkan oleh perusahaan Google adalah Google classroom. kesempatan kali ini saya akan membahas tentang Google classroom karena Google classroom sendiri banyak kelebihannya. Apa saja keistimewaan Google classroom dan bagaimana membuat kelas serta menambahkan aktivitas kelas seperti diskusi kelas, materi soal, quiz, tugas, video pembelajaran dan lain-lain untuk itu saya menulis tema Google classroom.

Google Classroom adalah salah satu contoh LMS pertama yang kita pilih pada kali ini, karena penggunaan google classroom banyak diminati guru, adapun yang belum menggunakannya, karena sebagian guru lainnya belum memahami cara pengaplikasian google classroom, sehingga menganggap google classroom tidak efisien dan merepotkan dirinya. Google Classroom juga memuat kecakapan abad 21, antara lain : 

  1. Berfikir Kritis, dengan menggunakan Google Classrom siswa mendapatkan materi ajar, penjelasan konten lewat diskusi kelas, mendapatkan, bahan ajar seperti PPT, Video dan gambar-gambar yang dipilih guru sesuai materi ajar yang sedang dipelajari. Disamping itu siswa juga dapat bertanya jawab pada forum diskusi atau komentar langsung kepada gurunya.

  2. Komunikasi, berlangsung antara guru, siswa dan siswa yang lain akan selalu terlaksana, melalui adanya fitur Forum diskusi dan chatting, 

  3. Kolaborasi, dengan kegiatan bekerjasama secara berkelompok dalam mengerjakan tugas-tugas yang diberikan oleh guru. 

  4. Problem solving, yang juga bisa terlaksana dengan menjawab permasalahan dan soal-soal evaluasi, disamping itu guru dapat memasukkan soal-soal secara langsung pada fitur google classroom atau dengan berbagi link soal menggunakan berbagai aplikasi pembuatan quis semisal: kahoot, quizizz, google form, Microsoft form, ruang guru, dan banyak lagi lainnya 

 Menyikapi seringnya siswa kita saat ini menggunakan smartphone disetiap kesempatan sehari-hari. Sehingga waktu belajar siswa tersita dengan penggunaan smartphone diluar dari waktu belajar yang semestinya. Guru sulit melarang penggunaan smartphone saat ini karena smartphone adalah kemajuan zaman, namun untuk itu guru harus dapat mengarahkan pemanfaatan smartphone dengan sebaik-baiknya kepada siswa, sehingga mereka tidak merasa diadili dan dikontrol, oleh sebab itu penggunaan smartphone untuk pembelajaran, secara otomatis memberikan jeda waktu siswa bermain HP untuk yang lainnya dan beralih menggunakan smartphone untuk pembelajaran, sehingga tanpa mereka sadari guru sudah mengarahkan penggunaan smartphone untuk pembelajaran.

  1. Langkah – langkah Menggunakan Google Classroom

  1. Buka aplikasi pada website (browser) di komputer atau laptop. Masuk ke situs https://classroom.google.com Atau buka tampilan google.com (Klik titik 9 diatas ) 

 

  1. Klik “Get Started”

  1. Login menggunakan Email Classroom yang sama dengan akun google Anda. Apabila belum pernah menggunakan akun Google atau Gmail milik Anda untuk membuat google classroom, Anda dapat melanjutkan dengan klik pada picture account Gmail Anda, kemudian klik tombol “add another account” atau “tambahkan akun lain”. Bila berhasil Anda akan diarahkan pada laman dashboard kelas Anda

  1. Akan ada tampilan tombol “+“ klik dan ada 2 pilihan “Buat kelas”  atau “Gabung kelas” setelah masuk Google Classroom Anda 

  


  1. Isi Rencana kebutuhan kelas Anda dengan: klik Forum untuk mengetik informasi kepada peserta, kemudian klik Topik yang diajarkan. Klik materi untuk mengisi materi bisa berupa PPT, Video, atau gambar yang diambil dari computer Anda atau menuliskan linknya pada tautan. 

  1. Mengisi tugas dengan mengetik langsung, memasukkan file soal dari laptop Anda atau menggunakan link tugas dari google Formulir, atau lainnya, tautannya ada  di bagian bawah kemudian klik posting. 

  1. Untuk memasukkan anggota kelas, ada 2 cara : pertama memberikan kode kelas atau yang kedua dengan invite email angota.

  1. Kelas Anda sudah selesai, jika ingin melihat hasil penilaian, maka klik penilaian pada dasbor dan tugas yang Anda berikan.

  1. Hasil penilaian dapat dilihat berapa yang sudah dikerjakan oleh siswa, dan berapa yang masih belum

  1. File hasil tugas yang di setor siswa secara otomatis tersimpan pada Google Drive


  1. Eksport hasil penilaian yang ada di spreatshet ke komputer/laptop dengan cara mengunduhnya.

Untuk menambah pengetaahuan dan pemahaman guru memahami pembuatan dan penggunaan google classroom, saya juga sudah buatkan tutorial youtube pada link ini : https://youtu.be/-6mK1zXzPm4

Comments

  1. Bu Aisyah Mantuuul.Guru hebat yang produktif.Selamat Berkarya Terus...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih Pak atas apresiasinya sehat selalu ya Pak Amin

      Delete
    2. Trimakasih bu Aisyah telah berbagi ilmunya dan sukses selalu,semangat terus dlm berkarya aamiin

      Delete
    3. Terimakasih juga atas apresiasinya. Semoga bermanfaat 🙏

      Delete
  2. Terima kasih Umiii🥰👍👍👍

    ReplyDelete

Post a Comment